Asuhan Keperawatan Pada Pasien Ny. E. T. A. D. Dengan Diagnosa Gastroenteritis Akut Di Ruangan Instalasi Gawat Darurat RSUD Prof. Dr. W. Z. Johanes Kupang Tahun 2019

Pereira, Isabel (2019) Asuhan Keperawatan Pada Pasien Ny. E. T. A. D. Dengan Diagnosa Gastroenteritis Akut Di Ruangan Instalasi Gawat Darurat RSUD Prof. Dr. W. Z. Johanes Kupang Tahun 2019. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.

[img] Text
KTI Kaset Isa.pdf

Download (332kB)

Abstract

Gastroenetritis akut merupakan penyakit yang terjadi ketika terdapat perubahan konsistensi feses selain dari frekuensi buang air besar. Seseorang dikatakan diare bila feses lebih berair dari biasanya, atau bila buang air besar tiga kali atau lebih, atau buang air besar berair tapi tidak berdarah dalam waktu 24 jam. Tujuan studi kasus ini untuk mengetahui dan melaksanakan asuhan keperawatan pada pasien dengan Gastroentritis Akut di Ruang Instalasi Gawat Darurat RSUD Prof. W. Z. Johannes Kupang. Metode studi kasus ini menggunakan metode pendekatan dengan teknik wawancara (hasil anamnesis berisi tentang identitas pasien, keluhan utama, riwayat penyakit sekarang dan dahulu), observasi dan pemeriksaan fisik yang berfokus pada sistem pencernaan. Hasil studi kasus pada pasien Ny. E.T.A.D. dengan Gastroentritis Akut didapatkan satu masalah keperawatan yaitu defisit volume cairan berhubungan dengan kehilangan cairan aktif. Intervensi yang ditetapkan yaitu memonitor status hidrasi , kelembapan mukosa, nadi adekuat, tekanan darah ortostatik, monitor vital sign, mencatat intake dan output yang akurat dan kolaborasi pemberian cairan intravena. Evaluasi setelah dilakukan tindakan keperawatan selama empat hari didapatkan yaitu : tidak ada mual dan muntah berlebihan, frekuensi Buang Air Besar normal dengan konsistensi padat, intake dan output seimbang serta tidak terjadi tanda-tanda dehidrasi. Kesimpulan dari studi kasus ini ditemukan hasil pengkajian pasien muntah kurang lebih empat sampai lima kali, Buang Air Besar cair kurang lebih lima sampai sepuluh kali, badan lemah, serta pusing lalu, warna kekuningan, bau khas feses, turgor kulit jelek, kulit kering, mukosa bibir kering. Didapatkan satu diagnosa utama yaitu defisit volume cairan berhubungan dengan kehilangan cairan aktif, intervensi yang ditetapkan yaitu catat intake dan output, monitor tanda-tanda vital, kolaborasi pemberian cairan intravena. Implementasi yang dilakukan mencatat intake dan output, memonitor vital tanda-tanda vital dan berkolaborasi memberikan cairan intravena.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Asuhan keperawatan kegawatdaruratan, Gastroentritis akut.
Subjects: R Medicine > RB Pathology
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Jurusan Keperawatan
Jurusan Keperawatan
Depositing User: Mrs. Yosefina Kalasansia Watu
Date Deposited: 07 Aug 2019 00:46
Last Modified: 07 Aug 2019 00:46
URI: http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/1452

Actions (login required)

View Item View Item