Asuhan Keperawatan Gangguan Pemenuhan Kebutuhan Oksigenasi Pada Pasien Cedera Kepala Sedang Di Ruang Igd Rsud Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang

Womakal, Sheryl and Aty, Yoani Maria (2019) Asuhan Keperawatan Gangguan Pemenuhan Kebutuhan Oksigenasi Pada Pasien Cedera Kepala Sedang Di Ruang Igd Rsud Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.

[img] Text
KTI SHERYL G WOMAKAL.pdf

Download (1MB)

Abstract

Latar Belakang Cedera kepala adalah suatu gangguan traumatik dari fungsi otak yang disertai atau tanpa perdarahan interstitial dalam substansi otak tanpa diikuti terputusnya kontinuitas otak. Tujuan penulisan ini mengetahui dan mampu mengembangkan pola pikir ilmiah dalam memberikan asuhan keperawatan pada pasien cedera kepala sedang dengan pendekatan proses keperawatan di rungan IGD Rumah Sakit Umum Daerah Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang. Metode yang digunakan adalah desain deskriptif dengan pendekatan studi kasus, dimana studi untuk mengeksplorasi masalah asuhan keperawatan dengan gangguan pemenuhan oksigenasi pada dignosa medis cedera kepala sedang. Penelitian diobservasi selama 4 hari diruangan IGD Rumah Sakit Umum Daerah Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang. Sumber informasi dilakukan melalui anamnesa dari pasien atau keluaraga, pemeriksaan fisi, serta data penunjang berupa hasil laboratorium. Hasil Setelah dilakukan asuhan keperawatan selama 3 x 24 jam didapatkan masalah keperawatan ketidakefektifan poa napas dan belum teratasi, sehingga memerlukan tindakan keperawatan yang lebih lanjut dan berkesinambungan, namun tidak dapat dilanjutkan penulis karena selesainya waktu penelitian. Kesimpulan Cedera kepala sedang merupakan penyakit yang memerlukan perawatan dan penanganan yang cukup lama, sebab itu peran perawat dalam perawatan pasien sangat menentukan tingkat keberhasilan pemulihan kesehatan pada pasien cedera kepala sedang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Asuhan Keperawatan, Cedera Kepala Sedang, Oksigenasi
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Jurusan Keperawatan
Jurusan Keperawatan
Depositing User: NS.,M.Kep Yoani Maria Aty
Date Deposited: 28 Aug 2019 03:43
Last Modified: 28 Aug 2019 03:43
URI: http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/1703

Actions (login required)

View Item View Item