Asuhan Kebidanan Berkelanjutan pada Ny. Y.I di Puskesmas Baniona Periode 11 Mei - 10 Juli 2019

Siwo, Silfrida (2019) Asuhan Kebidanan Berkelanjutan pada Ny. Y.I di Puskesmas Baniona Periode 11 Mei - 10 Juli 2019. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.

[img] Text
SILFRIDA SIWO.pdf

Download (3MB)

Abstract

Latar belakang : Asuhan kebidanan berkelanjutan merupakan asuhan yang menyeluruh diberikan sejak kehamilan, persalinan, nifas dan bayi baru lahir. Data puskesmas Baniona diperoleh 1 kematian ibu, 1 kematian bayi tahun 2018, Ibu hamil yang melakukan pemeriksaan 1 tahun terakhir yaitu 2018 K1 279 orang, K4. Tujuan Studi Kasus: Mampu memberikan asuhan kebidanan berkelanjutan sesuai dengan standar pelayanan kebidanan pada ibu hamil, bersalin, bayi baru lahir, nifas dan KB dengan menggunakan pendekatan manajemen kebidanan. Metode Studi Kasus: Jenis studi kasus asuhan kebidanan komperhensif dengan manajemen varney dan metode SOAP, subyek pengumpulan data primer dan sekunder. Hasil Studi Kasus: Ibu dengan kehamilan keempat dan usia kehamilannya 8-9 bulan. Berdasarkan HPHT 14-09-2018 didapatkan usia kehamilan ibu 34-35 minggu. Pemeriksaan tanda-tanda vital tidak ditemukan kelainan semuanya dalam batas normal TD 110/70 mmHg, nadi 82 x/menit, pernafasan 20x/menit, suhu 36,8ºc, hasil pemeriksaan LILA 26 cm, Ibu juga mengatakan telah mendapat imunisasi TT, serta ibu juga mengatakan bahwa telah mendapat tablet Fe. Selama melakukan asuhan kepada Ny.Y.I. ibu tidak mengalami keluhan. Ibu bersalin di VK 2 Wailebe puskesmas Baniona, ibu dan bayi sehat. Selama proses persalinan dan masa nifas tidak ada kelainan dan komplikasi baik pada ibu maupun bayi. Ibu dan suaminya bersepakat untuk tidak menggunakan Kontrasepsi apapun, karena ini merupakan kehamilan pertama dari suami kedua. Simpulan : Asuhan kebidanan komprehensif pada Ny.Y.I. Umur 36 Tahun, dilaksanakan menggunakan 7 langkah varney pada asuhan kehamilan dan menggunakan metode SOAP pada catatan perkembangan tanpa adanya kesenjangan antara teori dan kasus.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Asuhan kebidanan berkelanjutan.
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Jurusan Kebidanan
Jurusan Kebidanan
Jurusan Kebidanan
Depositing User: Mrs. Yosefina Kalasansia Watu
Date Deposited: 13 Sep 2019 08:39
Last Modified: 13 Sep 2019 08:39
URI: http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/1982

Actions (login required)

View Item View Item