Efektivitas Eksrak Daun Kirinyuh (Chromolaena Odorata) Dalam Menghambat Pertumbuhan Bakteri Staphylococcus Aureus

Siqueira, Adelina Freitas (2020) Efektivitas Eksrak Daun Kirinyuh (Chromolaena Odorata) Dalam Menghambat Pertumbuhan Bakteri Staphylococcus Aureus. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.

[img] Text
KTI ADELINA FREITAS SIQUEIRA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (419kB) | Request a copy

Abstract

Tumbuhan Kirinyuh (Crhomolaena odorata) berpotensi sebagai sumber senyawa antimikroba. Berdasarkan penelitian terdahulu,diketahui tumbuhan Kirinyuh memiliki beberapa manfaat, salah satunya antimikroba. Zat antibakteri yang terkandung dalam tumbuhan Kirinyuh yaitu flavonoid, saponin, alkaloid dan tanin. Flavonoid bekerja menghambat sintesis asam nukleat, menghambat fungsi membran sel dan metabolisme energi serta mencegah perkembangbiakan bakteri dengan membentuk senyawa kompleks protein ekstrasekuler yang akan mengganggu integritas membran. Saponin bekerja dengan melisiskan sel bakteri. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, ekstrak daun Kirinyuh. Tanin bekerja mengadakan komplek hidrofobik dengan protein, menginaktivasi adhesi, enzim dan protein transport dinding sel, sehingga mengganggu pertumbuhan bakteri. Berdasarkan penelitihan yang telah dilakukan, ekstrak daun Kirinyuh dapat menghambat pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus. Tujuan dari literature review ini adalah untuk mengetahui efektifitas ekstrak daun Kirinyuh sebagai antimikroba. Metode yang digunakan dalam artikel ini adalah penelurusan artikel melalui database Google Scholar, lalu artikel dipilih dengan meninjau judul dan abstrak artikel melibatkan 5 pustaka nasional. Hasil dari berbagai penelurusan yang dalam artikel ini untuk menunjukkan adanya potensi daun Kirinyuh sebagai antibakteri.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Tumbuhan Kirinyuh, Bakteri Staphylococcus aureus
Subjects: R Medicine > RB Pathology
Divisions: Jurusan Analis Kesehatan
Jurusan Analis Kesehatan
Jurusan Analis Kesehatan
Depositing User: Mrs. Yosefina Kalasansia Watu
Date Deposited: 08 Jul 2020 02:54
Last Modified: 08 Jul 2020 03:45
URI: http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/2187

Actions (login required)

View Item View Item