Saudale, Delsry (2020) Hubungan Pola Asuh Pemberian Imd Dan Jenis Pmt Dengan Status Gizi Balita Usia 6-59 Bulan Di Desa Kuanheum. Diploma thesis, Poltekes Kemenkes Kupang.
Text
KTI DELSRY_OK (3).pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Latar Belakang : Gizi merupakan salah satu faktor penting untuk menentukan kualitas sumber daya manusia . balita merupakan kelompok riwayat gizi. Di waktu pertama kelahiran sangat penting di lakukan IMD dan Jenis PMT di berikan secara teratur agar pertumbuhan dan perkembangan balita baik. Tujuan Penelitian : Penelitian bertujuan untuk mengetahui hubungan pola asuh pemberian IMD dan Jenis PMT dengan status gizi balita usia 6-59 bulan di Desa Kuanheum. Metode Penelitian : merupakan penelitian yang digunakan adalah survey analitik dengan rancangan “Cross Sectional Study”. Pengambilan sampel dengan metode Purposive Sampling yaitu sampel yang ada pada saat penelitian dimana jumlah sampel sebanyak 90 orang balita usia 6-59 bulan. Hasil Penelitian : Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak ada hubungan antara IMD dengan status gizi balita usia 6-59 bulan dengan nilai p value 0,57, tidak ada hubungan antara Jenis PMT dengan status gizi balita usia 6-59 bulan dengan nilai p value 0,79. Kesimpulan : Tidak ada hubungan antara IMD dan jenis PMT dengan Status Gizi Balia Usia 6-59 Bulan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | IMD, Jenis MPT dan Status Gizi |
Subjects: | Q Science > QK Botany |
Divisions: | Jurusan Gizi Jurusan Gizi |
Depositing User: | Mrs. Yosefina Kalasansia Watu |
Date Deposited: | 07 Sep 2020 02:08 |
Last Modified: | 07 Sep 2020 02:08 |
URI: | http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/2397 |
Actions (login required)
View Item |