Pengaruh Substitusi Tepung Daun Ubi Jalar Terhadap Sifat Organoleptik Dan Nilai Gizi Mie Basah

Penu, Gusti Arianto (2020) Pengaruh Substitusi Tepung Daun Ubi Jalar Terhadap Sifat Organoleptik Dan Nilai Gizi Mie Basah. Diploma thesis, Poltekes Kemenkes Kupang.

[img] Text
KARYA TULIS ILMIAH.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

LatarBelakang :Masalah Gizi di Indonesia yaitu masalah gizi makro dan masalah gizi mikro. Masalah defesiensi gizi mikro dikenal juga dengan masalah kelaparan tidak terlihat karena penyebabnya tidak diketahui dengan jelas.Masalah gizi mikro yang sering dihadapi adalah anemia giz besi dan masalah kekurangan vitamin A (KVA).Ubijalar (Ipomoea batatas) atau dalam Bahasa Inggrisnya sweet potato adalah sejenis tanaman budidaya. Bagian yang dimanfaatkan adalah akarnya yang membentuk umbi dengan kadar gizi (karbohidrat) yang tinggi Di Afrika umbi jalar sebagai makanan pokok yang penting. Mie merupakan makanan yang sering dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Defenisimie menurut SII adalah produk makan yang dibuat dari tepung gandum atau tepung terigu dengan atau penambahan makanan lain dan bahan tambaha makanan yang diijinkan, bentuk khas mie siapdihidangkan setelah dimasak. Tujuan Penelitian: Untuk mengetahui pengaruh subtitusi tepung daun ubi jalar (Ipomoea Batatas) terhadap tingkat kesukaan mie basah. Metode Penelitian: Metode eksperimen dengan melakukan percobaan pengelolaan mie basah dari bahan yang disubtitusi tepung daun ubi jalar. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap dengan 3 perlakuan. HasilPenelitian : Berdasarkan hasi uji organoleptik mie basah dengan subtitusi tepung daun ubi jalar segi warna paling menarik yaitu P1 (5%) namun untuk perlakuan P2 dan perlakuan P3 tidak berbeda nyata dengan perlakuan P1. Mie basah yang direkomendasikan adalah perlakuan P1 karena memiliki nilai gizi yang lebih tinggi yaitu energi 595,42 kkal, protein 27,36 gram, lemak 32 gram, karbohidrat 22,4 gram. Kesimpulan : Dari hasil penelitian penulis merekomendasikan perlakuan P1 sebagai produk pangan karena memiliki kandungan nilai gizi paling tinggi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: KVA, Tepung Daun Ubi Jalar, Mie Basah, Subtitusi.
Subjects: Q Science > QK Botany
Divisions: Jurusan Gizi
Jurusan Gizi
Depositing User: Mrs. Yosefina Kalasansia Watu
Date Deposited: 07 Sep 2020 03:22
Last Modified: 07 Sep 2020 03:22
URI: http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/2402

Actions (login required)

View Item View Item