Iren Melinda Maubana, PO.530333018475 (2021) Perilaku Masyarakat Tentang Pemanfaatan Jamban Di Desa Oelnasi Kecamatan Kupang Tengah Kabupaten Kupang Tahun 2021. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.
Full text not available from this repository. (Request a copy)Abstract
Jamban merupakan fasilitas pembuangan tinja yang efektif untuk memutuskan mata rantai penularan penyakit. Masalah mengenai pembuangan kotoran manusia menjadi meningkat, dilihat dari segi kesehatan masyarakat, masalah pembuangan kotoran manusia merupakan masalah pokok. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku masyarakat tentang pemanfaatan jamban di Desa Oelnasi Kecamatan Kupang Tengah Kabupaten Kupang. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskritif. Variabel penelitian adalah pengetahuan, sikap, dan tindakan. Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat berjumlah 596 KK di Desa Oelnasi. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 100 rumah. Metode pengumpulan data yaitu data primer diperoleh secara langsung oleh peneliti dengan melakukan wawancara terhadap respondeen dan pengamatan terhadap suatu objek dengan menggunakan checklist. Data yan terkumpul diteliti, dihitung, dan dibandingkan dengan kriteria pencapaian setelah itu masukan dalam master tabel berdasarkan variabel penelitian dan dibuat kesimpulan berupa hitungan persentase dan dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian tentang variabel pengetahuan pemanfaatan jamban dengan kriteria baik 58%, cukup 26%, kurang 16%. Untuk variabel sikap pemanfaatan jamban dengan kriteria baik 76%, cukup 14%, kurang 10%. Dan variabel tindakan dengan kriteria memanfaatkan 95%, dan tidak memanfaatkan 5%. Berdasarkan hasil penelitian tentang perilaku masyarakat tentang pemanfaatan jamban di Desa Oelnasi Kecamatan Kupang Tengah Kabupaten Kupang dapat menarik kesimpulan yaitu Tingkat pengetahuan masyarakat tentang pemanfaatan jamban sebagaian besar ada 58% vaiabel dalam kategori baik. Sikap masyarakat dalam pemanfaatan jamban 76% variabel dalam kategori baik. Tindakan masyarakat dalam pemanfaatan jamban 95% masih dalam katagori baik, 4% menggunakan jamban tetangga (sharing), 1% BAB disembarang tempat.Saran yang diharapkan agar masyarakat di Desa Oelnasi dapat memanfaatkan jamban untuk buang air besar agar terhindar dari penyakit yang berbasis lingkungan dan melakukan perbaikan jamban untuk dapat memenuhi syarat.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Perilaku, pemanfaatan Jamban, Desa Oelnasi |
Subjects: | T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering |
Divisions: | Jurusan Kesehatan Lingkungan Jurusan Kesehatan Lingkungan Jurusan Kesehatan Lingkungan |
Depositing User: | Users 4 not found. |
Date Deposited: | 05 Apr 2022 03:57 |
Last Modified: | 05 Apr 2022 03:57 |
URI: | http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/3289 |
Actions (login required)
View Item |