Efektifitas Penyuluhan Karies Gigi Menggunakan Media Leaflet Dan Poster Terhadap Tingkat Pengetahuan Pada Siswa-Siswi Kelas IV SD Negeri Balfai Kecamatan Kupang Tengah

Atok, Serliana Anjani (2022) Efektifitas Penyuluhan Karies Gigi Menggunakan Media Leaflet Dan Poster Terhadap Tingkat Pengetahuan Pada Siswa-Siswi Kelas IV SD Negeri Balfai Kecamatan Kupang Tengah. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.

[img] Text
KTI -Serliana Anjani Atok.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Latar Belakang : Promosi kesehatan gigi dengan media leaflet adalah kegiatan untuk menyampaikan informasi dengan menggunakan leaflet yang berisi materi tentang pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut. Promosi kesehatan gigi dengan media poster adalah kegiatan untuk menyampaikan informasi dengan menggunakan poster yang berisi sajian materi bergambar tentang pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut. Promosi kesehehatan gigi tentang karies gigi lebih efektif menggunakan media poster dan lebih berpengaruh dalam meningkatkan pengetahuan siswa-siswi. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui efektifitas penyuluhan tentang karies gigi dengan media leaflet dan poster terhadap tingkat pengetahuan siswa-siswi tentang karies gigi di SD Negeri Balfai Kecamatan Kupang Tengah. Metode: Jenis penelitian yang digunakan yaitu Quasi Experiment dengan desain penelitian Pre test-Post test, dengan Populasi dalam penelitian ini adalah siswa-siswi kelas IV SD Negeri Balfai sebanyak 78 orang siswa dan sampel yang di ambil 30 siswa yang terdiri dari 15 kelas IV A dan 15 Kelas IV B. Variabel yang memberikan pengaruh(variabel X): Penyuluhan karies gigi dengan menggunakan media leaflet dan media poster, dan Variabel yang dikenai pengaruh(variabel Y): Tingkat pengetahuan siswa-siswi tentang karies gigi. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini adalah berupa lembar kuisioner yang berisi 10 pertanyaan tentang pengetahuan karies gigi. Hasil: Tingkat pengetahuan siswa-siswi sebelum diberikan penyuluhan dengan media leaflet sebesar 40% kriteria baik dan setelah diberikan penyuluhan menjadi 46% kriteria sedang, sedangkan tingkat pengetahuan siswa-siswi sebelum diberikan penyuluhan dengan menggunakan media poster pengetahuan siswa-siswi sebesar 93% kriteria buruk dan setelah diberikan penyuluhan sebesar 100% kriteria baik. Penyuluhan dengan menggunakan media poster 100% lebih efektif dibandingkan dengan media leaflet 46,6%. Kesimpulan: 1. Tingkat pengetahuan responden setelah di berikan penyuluhan menjadi 46,6% kriteria sedang., 2. Tingkat pengetahuan responden setelah diberikan penyuluhan menjadi 100% kriteria baik., 3. Peningkatan pengetahuan dengan menggunakan media poster lebih efektif(100%) dibandingkan dengan menggunakan media leaflet sebesar (40%).

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan Karies Gigi
Subjects: R Medicine > RK Dentistry
Divisions: Jurusan Keperawatan Gigi
Jurusan Keperawatan Gigi
Jurusan Keperawatan Gigi
Depositing User: Mrs. Yosefina Kalasansia Watu
Date Deposited: 05 Aug 2022 04:25
Last Modified: 05 Aug 2022 04:25
URI: http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/3414

Actions (login required)

View Item View Item