Lay, Anggriani (2022) Asuhan Kebidanan Berkelanjutan pada Ny. M.K G1P0A0AH0 dengan Anemia Sedang di Puskesmas Pasir Panjang Kota Kupang Periode 14 Maret s/d 28 Mei 2022. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.
Text
KTI ANGGRIANI LAY.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Latar Belakang : Angka Kematian Ibu menjadi salah satu indikator penting dalam menentukan derajat kesehatan masyarakat. Angka kematian ibu di indonesia masih tergolong tinggi. Hasil laporan KIA Puskesmas Pasir Panjang tercatat bahwa target cakupan K1 dan K4 tahun 2019 adalah 92,5% dengan hasil cakupan tahun 2019 yaitu K1 92,5% dan K4 100%. Hasil cakupan KF3 sebanyak 83,99% dan KN lengkap adalah 90%. Dari hasil pencapaian pelayanan KIA semuanya ternyata masih dibawah target yang ditentukan. Tujuan : Menerapkan asuhan kebidanan berkelanjutan pada Ny. M.K di Puskesmas Pasir Panjang periode 14 Maret-28 Mei 2022. Metode : Jenis studi kasus yang digunakan adalah penelaahan kasus, subyek studi kasus yaitu Ny. M.K G1P0A0AH0 di Puskesmas Pasir Panjang Kota Kupang, teknik pengumpulan data menggunakan data primer dan data sekunder. Hasil: ibu hamil dengan anemia sedang melakukan ANC teratur, rutin mengkonsumsi meminum tablet Fe dan makanan bergizi yang kaya akan zat besi. Simpulan : Penulis telah menerapkan Asuhan Kebidanan Berkerlanjutan pada Ny. M.K ditandai dengan ibu sudah mengikuti semua anjuran, keluhan ibu mahil selama hamil teratasi, ibu dengan Anemia Sedang, melahirkan di fasilitas kesehatan, masa nifas berjalan normal dan bayi dalam keadaan sehat.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Asuhan Kebidanan Berkelanjutan, Puskesmas Pasir Panjang, Poltekkes Kemenkes Kupang. |
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Jurusan Kebidanan Jurusan Kebidanan Jurusan Kebidanan |
Depositing User: | Mrs. Yosefina Kalasansia Watu |
Date Deposited: | 04 Oct 2022 05:08 |
Last Modified: | 04 Oct 2022 05:08 |
URI: | http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/3731 |
Actions (login required)
View Item |