Asuhan Kebidanan Berkelanjutan Pada Ny M.N G3P2A0Ah2 Di Pustu Penfui Timur Kabupaten Kupang Periode 14 Maret S/D 28 Mei 2022

Yasinta Adi Ina Galla, PO.530324019496 (2022) Asuhan Kebidanan Berkelanjutan Pada Ny M.N G3P2A0Ah2 Di Pustu Penfui Timur Kabupaten Kupang Periode 14 Maret S/D 28 Mei 2022. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.

[img] Text
YASINTA ADI INA GALLA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Latar Belakang: Penyebab kematian ibu di Indonesia yang terbanyak yaitu perdarahan, hipertensi dalam kehamilan dan lain-lain (Kemenkes RI, 2018). Sedangkan penyebab AKB ialah BBLR, asfiksia, kelainan kongenital, infeksi, tetanus neonatorium dan lainnya (BPS, 2021). Pemerintah provinsi NTT juga melakukan upaya-upaya untuk menurunkan AKI-AKB melalui kebijakan revolusi KIA dengan moto “semua ibu hamil melahirkan difasilitas kesehatan yang memadai” . Data Profil Kesehatan Pustu Penfui Timur 2021 tercatat bahwa ibu hamil yang melakukan ANC K1 sebanyak 203 orang, K4 sebanyak 202 orang, persalinan di faskes sebanyak 163 orang, di rumah sebanyak 3 orang, KF sebanyak 166 orang, KN sebanyak 166 orang, dan PUS yang menggunakan KB sebanyak 297 orang (Data KIA Pustu Penfui Timur, 2021). Tujuan: Mampu melaksanakan asuhan kebidanan berkelanjutan pada Ny.M.N di Pustu Penfui periode 14 Maret 2022 s/d 28 Mei 2022. Metode Penelitian: Studi kasus menggunakan metode penelaahan kasus, subjek studi kasus adalah Ny M.N ibu hamil trimester III di Pustu Penfui Timur, dengan menggunakan metode 7 Langkah Varney dan pendokumentasian SOAP, teknik pengumpulan data menggunakan data primer dan sekunder. Hasil Penelitian: Selama penulis memberikan asuhan kebidanan berkelanjutan, keadaan ibu dan bayi baik, tidak ada penyulit dan tidak ada resiko. Kesimpulan: Setelah melakukan asuhan kebidanan berkelanjutan pada ibu dari masa kehamilan, bersalin, nifas, BBL, dan KB ibu dan bayi dalam kondisi yang sehat dan ibu mau menerima serta mengikuti anjuran yang diberikan, ibu menggunakan alat kontrasepsi suntik 3 bulan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Asuhan kebidanan berkelanjutan ; Kehamilan ; Persalinan ; Nifas ; Keluarga berencana
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Jurusan Kebidanan
Jurusan Kebidanan
Jurusan Kebidanan
Depositing User: Mrs. Yosefina Kalasansia Watu
Date Deposited: 31 Oct 2022 02:00
Last Modified: 31 Oct 2022 02:00
URI: http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/3790

Actions (login required)

View Item View Item