Gambaran Pengetahuan Dan Tindakan Murid Dalam Menjaga Kesehatan Gigi Dan Mulut di SD Negeri Manefu

Marlen Giri, PO530320419988 (2022) Gambaran Pengetahuan Dan Tindakan Murid Dalam Menjaga Kesehatan Gigi Dan Mulut di SD Negeri Manefu. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.

[img] Text
KTI MARLEN GIRI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (553kB)
Official URL: http://repository.poltekeskupang.ac.id/

Abstract

Latar Belakang : Pengetahuan adalah hasil rana tahu dan ini terjadi karena seseorang melakukan penginderaan terhadap objek tertentu, melalui pancaindera manusia. Sebagian besar pengetahuan seseorang diperoleh melalui indera pendengaran (telinga) dan indera penglihatan (mata). Pengetahuan dapat diperoleh secara alami maupun secara terencana, yaitu melalui proses pendidikan (Rakmantto, 2017).Penyakit gigi dan mulut yang banyak diderita masyarakat indonesia adalah karies dan penyakit periodontal. Karies gigi merupakan penyakit keras gigi, yaitu email dentin dan sementum, yang dapat disebabkan oleh aktivitas jasad renik suatu karbohidrat yang dapat diragikan.Jenis Penelitian: Penelitian ini menggunakan metode deskriptif observasional dengan desain penelitian cros sectional study.Populasi:. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa-siswi SD Negeri manefu yang terdiri dari 2 kelas berjumlah 34 siswa.Sampel: sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah keseluruhan dari populasi yang berjumlah 31 siswa-siswi.Hasil Penelitian :Dari hasil penelitian tentang Gambaran Pengetahuan Dan Tindakan Murid Dalam Memelihara Kesehatan Gigi Dan Mulut Di SD Negeri Manefu dengan sampel 31 orang, dapat disimpulkan sebagai Tindakan dan pengetahuan siswa-siswi dalam menjaga kebersihan gigi dan mulutnya di SD Negeri manefu dapat dilihat berdasarkan jenis kelamin didapatkan hasil sebagai berikut yaitu yang berjenis kelamin laki-laki berjumlah 18 orang dengan presentase (58,0%) dan perempuan berjumlah 13 orang dengan presentase (41,9%), Tindakan dan pengetahuan siswa-siswi dalam menjaga kebersihan gigi dan mulutnya di SD Negeri manefu dapat dilihat berdasarkan umur yaitu yang berumur 10 tahun sebanyak 23 orang dengan presentase (74,1%) sedangakn umur 9 tahun berjumlah 8 orang dengan presentase (25,8%), Tindakan dan pengetahuan siswa-siswi dalam menjaga kebersihan gigi dan mulutnya di SD Negeri manefu dapat dilihat berdasarkan pengetahuan yaitu pada siswa/siswi kelas IV dan V, yang berjumlah31 orang siswa/siswi didapatkan kriteria baik sebanyak 23 orang (27,5%), kriteria sedang berjumlah 3 orang (9,6%) dan kriteria kurang baik berjumlah 5 orang (16,1%), Tindakan dan pengetahuan siswa-siswi dalam menjaga kebersihan gigi dan mulutnya di SD Negeri manefu dapat dilihat berdasarkan tindakan yaitu sebanyak 20 orang memiliki kriteria baik (64,5%) kriteria sedang berjumlah 9 orang (29,0%) dan kriteria kurang baik berjumlah 2 orang (6,4%0).

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan Dan Tindakan, Kesehatan Gigi Dan Mulut, SD Negeri Manefu
Subjects: R Medicine > RK Dentistry
Divisions: Jurusan Keperawatan Gigi
Jurusan Keperawatan Gigi
Jurusan Keperawatan Gigi
Depositing User: Mr. Kornelis Laot Ama
Date Deposited: 15 May 2023 08:23
Last Modified: 16 May 2023 00:33
URI: http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/4201

Actions (login required)

View Item View Item