Uji Efektivitas Ekstrak Kulit Buah Alpukat (Persea Americana Mill) Terhadap Kematian Larva Aedes Sp.

Maria Aprilia Rume, PO.5303330200846 (2023) Uji Efektivitas Ekstrak Kulit Buah Alpukat (Persea Americana Mill) Terhadap Kematian Larva Aedes Sp. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.

[img] Text
MARIA APRILIA RUME.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan salah satu penyakit yang ditemukan di daerah tropis dan sub-tropis yang disebabkan oleh virus dengue melalui gigitan nyamuk Aedes sp. (Aedes aegypti dan Aedes albopictus) betina. Tahun 2020 Kota Kupang tercatat 821 kasus dengan 8 kematian (CFR 0,9 %), tahun 2021 tercatat 654 kasus dengan 3 kematian (CFR 0,4 %) dan tahun 2022 tercatat 455 kasus dengan 1 kematian (CFR 0,2 %). Salah satu insektisida nabati yang dapat digunakan untuk mematikan larva Aedes sp. adalah ekstrak kulit buah alpukat (Persea americana Mill) yang mengandung senyawa saponin, alkaloid, dan flavonoid sebagai alternatif pencegahan penyakit DBD yang ramah lingkungan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas ekstrak kulit buah alpukat (Persea americana Mill) terhadap kematian larva Aedes sp. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen yaitu penelitian kausal (sebab akibat). Rancangan penelitian ini menggunakan ekperimen sungguhan (true experiment) yaitu rancangan dengan kelompok kontrol (Pretest-posttest with control Group). Variabel penelitian yaitu ekstrak kulit buah alpukat dengan dosis 2 ml/liter, dosis 4 ml/liter dan dosis 6 ml/liter terhadap kematian Larva Aedes sp. sampel yang digunakan adalah 240 ekor larva Aedes sp. instar III. Metode pengolahan data menggunakan SPSS for windows 25, analisis datanya menggunakan uji ANOVA (α=0,05) dengan standar kematian larva Aedes sp. adalah LD50 . Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata – rata kematian larva Aedes sp. pada waktu kontak 12 jam pada dosis 2 ml/liter sebanyak 12,0 ekor (60,0 %), dosis 4 ml/liter sebanyak 15,3 ekor (76,7 %) dan dosis 6 ml/liter sebanyak 17,0 ekor (85,0 %). Dari hasil penelitian maka dapat disimpulkan ekstrak kulit buah alpukat (Persea americana Mill) dari dosis 2 ml/liter sudah efektif dalam mematikan larva Aedes sp. setelah kontak 12 jam dan kematian yang mencapai LD50 adalah dosis 2ml/liter sebanyak 10.7 ekor (53,5 %) pada waktu kontak 8 jam. Saran untuk peneliti selanjutnya dapat menggunakan formula esktrak kulit buah alpukat yang tidak mengubah kualitas air bersih seperti tidak berwarna.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Effectiveness, extract, avocado peel, Aedes Sp larvae.
Subjects: Q Science > QR Microbiology
R Medicine > RB Pathology
R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
Divisions: Jurusan Kesehatan Lingkungan
Jurusan Kesehatan Lingkungan
Jurusan Kesehatan Lingkungan
Depositing User: Mrs. Yosefina Kalasansia Watu
Date Deposited: 10 Jul 2023 01:52
Last Modified: 10 Jul 2023 01:52
URI: http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/4273

Actions (login required)

View Item View Item