Virgilia Giustiniani Sutal, PO5303330200897 (2023) Studi Pengelolaan Sampah Rumah Tangga Dan Keberadaan Telur Cacing Pada Tanah Di RT 16 RW 006 Kelurahan Naimata. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.
Text
VIRGILIA GIUSTINIANI SUTAL.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Sampah adalah sesuatu yang tidak digunakan, tidak disenangi, atau sesuatu yang tidak ada nilainya yang sudah dibuang dan yang berasal dari salah satu kegiatan manusia dan tidak terjadi dengan sendirinya. Pengamatan awal tentang pengelolaan sampah rumah tangga di RT 16 RW 006 Kelurahan Naimata Kecamatan Maulafa Kota Kupang dengan jumlah KK sebanyak 82 dan jumlah jiwa 236 orang, masih ditemukan tumpukan sampah di lahan-lahan yang kosong. Tumpukan sampah khususnya pempres dapat membawa pencemaran terhadap tanah berupa pencemaran oleh cacing nematoda usus.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengelolaan sampah rumah tangga dan keberadaan telur cacing. Jenis penelitian ini menggunakan metode survei yang bersifat deskriptif. Variabel penelitian yaitu pewadahan sampah, pembuangan sampah,dan nematoda usus, populasi dalam penelitian ini adalah semua kepala keluarga dengan jumlah 82 kepala keluarga, sampel dalam penelitian ini adalah 45 kepala keluarga, metode yang dilakukan adalah observasi dan untuk nematode usus dilakukan melalui pemeriksaan laboratorium. Hasil pewadahan sampah rumah tangga yang memenuhi syarat sebanyak 20 KK (44%) ,tidak memenuhi syarat 25 KK (56%),pembuangan sampah yang memenuhi syarat 21 KK (47%) dan tidak memenuhi syarat 24 KK (53%) dan dari 20 sampel tanah ditemukan yang positif telur cacing 10 rumah (50%).Disimpulkan bahwa pewadahan sampah,pembuangan sampah belum memenuhi syarat. Maka disarankan agar disediakan wadah sampah berupa sampah organik dan anorganik, serta sampah yang masih bisa dipakai sebaiknya dimanfaatkan kembali dan sampah yang tidak terpakai lagi jangan dibuang di pekarangan rumah, ke kali ataupun dibakar di halaman rumah melainkan ke Tempat Pembuangan Sampah Sementara (TPSS) terdekat dan untuk penggunaan pempres sebaiknya dibersihkan terlebih dahulu jika ada kotoran lalu dibuang ke Tempat Pembuangan Sampah Sementara (TPSS).
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pewadahan, Pembuangan Sampah, Keberadaan Telur Cacing |
Subjects: | T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering |
Divisions: | Jurusan Kesehatan Lingkungan Jurusan Kesehatan Lingkungan Jurusan Kesehatan Lingkungan |
Depositing User: | Mr. Kornelis Laot Ama |
Date Deposited: | 14 Jul 2023 05:31 |
Last Modified: | 14 Jul 2023 05:31 |
URI: | http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/4314 |
Actions (login required)
View Item |