Sarah Katerina Kelin, PO.5303333200294 (2023) Gambaran C-Reactive Protein Pada Penderita Tb Paru Di Puskesmas Bakunase Kota Kupang. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.
Text
SARAH KATERINA KELIN.pdf Download (2MB) |
Abstract
Latar Belakang: Tuberkulosis (TB) paru adalah infeksi menular yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium tuberculosis. Tuberkulosis paru dapat ditularkan melalui droplet air liur penderita saat bersin atau batuk, dan dapat menular ke orang lain melalui aliran udara. Mycobacterium tuberculosis masuk ke dalam tubuh dan menyebabkan peradangan. Peradangan adalah mekanisme tubuh untuk melindungi diri dari benda asing yang disebabkan oleh mikroorganisme, trauma, bahan kimia, agen fisik dan alergi. Mycobacterium tuberculosis mengandung berbagai C-polisakarida yang dapat menyebabkan hipersensitivitas tipe cepat dan bertindak sebagai antigen dalam tubuh. Adanya C-polisakarida yang berasal dari mikobakteri di dalam tubuh dapat dideteksi dengan uji CRP. CRP adalah protein alfa-globulin yang muncul dalam darah selama peradangan. Tujuan Penelitian: untuk mengetahui gambaran CRP pada penderita TB Paru di Puskesmas Bakunase Kota Kupang. Metode yang digunakan adalah rancangan potong lintang (cross sectional study). Responden pada penelitian ini berjumlah 20 orang. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Klinik ASA Kupang. Metode pemeriksaan yang digunakan adalah metode kualitatif latex aglutinasi. Hasil penelitian: menunjukkan bahwa dari 20 orang responden mempunyai CRP reaktif sebanyak 9 orang (45%) dan CRP non reaktif sebanyak 11 orang (55%) dengan paling banyak ditemukan pada laki-laki (60%), usia 15-50 tahun (70%), usia >50 tahun (30%), lama pengobatan fase intensif (55%) dan fase lanjutan (45%).
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tuberkulosis, C-Reactive Protein |
Subjects: | R Medicine > RB Pathology |
Divisions: | Teknologi Laboratorium Medik Teknologi Laboratorium Medik Teknologi Laboratorium Medik |
Depositing User: | Mrs. Yosefina Kalasansia Watu |
Date Deposited: | 14 Aug 2023 05:58 |
Last Modified: | 14 Aug 2023 05:58 |
URI: | http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/4491 |
Actions (login required)
View Item |