Seran, Rutas Elti (2019) Asuhan Keperawatan Pada An. A. L Dengan Gagal Ginjal Kronik Di Ruangan Kenanga RSUD. Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.
Text
RUTAS E. SERAN.pdf Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial. Download (1MB) |
Abstract
Latar Belakang : Gagal ginjal kronik adalah gangguan fungsi ginjal yang menahun dimana kemampuan tubuh gagal untuk mempertahankan metabolisme dan keseimbangan cairan dan elektrolit yang menyebabkan uremia atau dikenal dengan retensi urea dan sampah nitrogen lain dalam darah. Dampak yang terjadi pada penderita Gagal ginjal kronik : gagal jantung akibat iskemia miokardial, hipertrofi ventrikel kiri, anemia, penyakit tulang. Desain penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara (hasil anamnesa tentang identitas pasien, keluhan utama, riwayat penyakit sekarang dan dahulu), observasi dan pemeriksaan fisik. Tujuan: Untuk mendapat gambaran tentang asuhan keperawatan pada An. A. L dengan Gagal Ginjal Kronik. Hasil: Hasil pengkajian didapatkan pasien mengeluh bengkak pada kedua kaki, pipi dan perut kembung. Terdapat bengkak pada kedua ekstremitas bawah, pipi dan palbebra, terdapat asites, udem +1. Diagnosa keperawatan adalah kelebihan volume cairan berhubungan dengan gangguan mekanisme regulasi. Intervensni yang diterapkan pada pasien adalah monitor intake dan output cairan. Implementasi yang dilakukan adalah monitor masukan makanan/ cairan dan pemberian obat captopril dan prednison. Evaluasi didapatkan masih terdapat udem pada kedua kaki, pipi dan palbebra, ada asites. Kesimpulan: Asuhan keperawatan pada pasien An. A. L dengan Gagal Ginjal Kronik dilakukan melalui 5 tahap proses keperawatan. Semua masalah keperawatan untuk mengatasi masalah-masalah keperawatan diatas dapat dilakukan secara optimal. Saran: Bagi perawat yaitu memberikan imformasi kepada pasien dan keluarga mengenai penyakit gagal ginjal kronik, dan memfasilitasi pasien dalam melakukan perawatan diri selama di rawat di rumah sakit. Saran bagi pasien dan keluarga yaitu menjalani terapi pengobatan dengan teratur sehingga mempercepat proses penyembuhan, melakukan perawatan diri sesuai teori yang diterapkan selama perawatan dan berpartisipasi dalam menjaga asupan cairan
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Gagal Ginjal Kronik, Asuhan Keperawatan |
Subjects: | R Medicine > RB Pathology |
Divisions: | Jurusan Keperawatan Jurusan Keperawatan |
Depositing User: | Mrs. Yosefina Kalasansia Watu |
Date Deposited: | 02 Jul 2019 05:55 |
Last Modified: | 02 Jul 2019 07:28 |
URI: | http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/465 |
Actions (login required)
View Item |