Gambaran Tingkat Kecemasan Mahasiswa Tingkat 3 Dalam Penyusunan Karya Tulis Ilmiah Pada Prodi D-III Keperawatan Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Kupang

Maria Rosadalima Nubatonis, PO.5303201201097 (2023) Gambaran Tingkat Kecemasan Mahasiswa Tingkat 3 Dalam Penyusunan Karya Tulis Ilmiah Pada Prodi D-III Keperawatan Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Kupang. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.

[img] Text
MARIA ROSADALIMA NUBATONIS.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://repository.poltekeskupang.ac.id/

Abstract

Kecemasan merupakan kondisi psikologis seseorang yang penuh dengan rasa takut dan khawatir, dimana perasaan takut dan khawatir akan sesuatu hal yang belum pasti akan terjadi. Kecemasan yang dirasakan mahasiswa saat berhadapan dengan tugas akhir dapat berpengaruh pada performa dan tingkat kelulusan dan dapat mengganggu kemampuan untuk dapat memusatkan perhatian, menurunkan fungsi daya ingat dan lain-lain. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui gambaran tingkat kecemasan mahasiswa tingkat 3 dalam penyusunan KTI pada Prodi D-III Keperawatan Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Kupang. Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan desain deskriptif. Responden dalam penelitian ini berjumlah 95 orang mahasiswa tingkat 3 D-III Keperawatan yang sedang menyusun KTI. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner HARS. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa sebagian besar responden mengalami kecemasan sedang (64,6 %).

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kecemasan, Mahasiswa, Tugas Akhir.
Subjects: R Medicine > RB Pathology
Divisions: Jurusan Keperawatan
Jurusan Keperawatan
Depositing User: Mr. Kornelis Laot Ama
Date Deposited: 04 Sep 2023 06:42
Last Modified: 04 Sep 2023 06:42
URI: http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/4655

Actions (login required)

View Item View Item