Asuhan Keperawatan Pada Ny. R.L Dengan Medis Congestive Heart Failure (CHF) Di Ruangan Penyakit Dalam I Dan II RSUD Ende

Duwi Ramadhani Sumarlan, PO5303202220006 (2025) Asuhan Keperawatan Pada Ny. R.L Dengan Medis Congestive Heart Failure (CHF) Di Ruangan Penyakit Dalam I Dan II RSUD Ende. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.

[img] Text
Cover depan.pdf

Download (446kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (303kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (317kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (618kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (448kB)
[img] Text
BAB IV1.pdf

Download (866kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (197kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (186kB)
[img] Text
Lampiran Akhir.pdf

Download (1MB)

Abstract

Congestive heart failure (CHF) atau gagal jantung merupakan kondisi kelainan dari fungsi jantung yang mengakibatkan jantung gagal memompa darah ke seluruh tubuh untuk memenuhi kebutuhan jaringan (Herawati & dkk, 2024). Kegagalan jantung melaksanakan fungsinya akan menimbulkan akibat dari tingkat ringan sampai berat bahkan kematian. World Health Organization (WHO) tahun 2020, melaporkan segala penyakit jantung menjadi salah satu penyebab kematian selama 20 tahun terakhir. Peningkatan tersebut terjadi dari tahun 2000 yaitu sebanyak 2 juta jiwa dan terus meningkat menjadi 9 juta jiwa di tahun 2019 dan di perkirakan 16% mewakili total penyebab kematian di dunia. Tujuan studi kasus agar dapat menerapkan asuhan keperawatan pada Ny. R.L. dengan diagnosa medis congestive heart failure (CHF) di Ruangan Pnyeakit Dalam I Dan II RSUD Ende. Metode yang digunakan dalam karya tulis ilmiah ini adalah studi kasus dengan pendekatan asuhan keperawatan yang meliputi pengkajian, diagnosa, perencanaan, implementasi, dan evaluasi keperawatan. Hasil studi kasus pada pengkajian Ny. R. L. ditemukan Pasien mengeluh sesak napas (dipsnea), sesak nafas malam hari (Parocxymal noctural Dyspnea), mengeluh sesak saat berbaring (ortopnea), jantung terasa bedebar-debar (palpitasi) dan badan terasa lemah, nafsu makan berkurang, mengatakan saat sakit pasien tidak mampu melakukan aktivitas secara mandiri, aktivitas di bantu keluarga, selain itu jika berjalan 3 hingga 4 langkah pasien merasa lemah. Adanya distensi vena jugularis, adanya acites, bunyi jantung S3 (gallop), akral teraba dingin. Masalah keperawatan Ny. R. L. Penurunan curah jantung berhubungan dengan perubahan irama jantung, perubahan preload, perubahan afterload, perubahan kontraktilitas, pola napas tidak efektif berhubungan dengan hambatan upaya napas, perfusi perifer tidak efekif berhubungan dengan penurunan aliran arteri dan vena, hipervolemi berhubungan dengan gangguan aliran balik vena, intoleransi aktivitas berhubungan dengan ketidakseimbangan antara suplai dan kebutuhan oksigen, resiko ketidakseimbangan nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh dibuktikan dengan keengganan untuk makan. Setelah dilakukan perawatan dan pengobatan 3x24 jam terhadap pasien Ny. R. L. diperoleh hasil bahwa penurunan curah jantung teratasi sebagian, pola napas tidak efektif teratasi sebagian, perfusi perifer tidak efektif teratasi sebagian, hipervolemi teratasi sebagian, intoleransi aktivitas belum teratasi, resiko ketidakseimbangan nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh teratasi. Setelah melaksanakan asuhan keperawatan selama tiga hari dapat disimpulkan bahwa masalah keperawatan penurunan curah jantung, pola napas tidak efektif, perfusi perifer tidak efektif, hypervolemia teratasi, masalah keperawatan intoleransi aktivitas belum teratasi dan masalah keperawatan resiko ketidakseimbangan nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh teratasi, dan disarankan kepada pasien dan keluarga agar mengikuti semua anjuran dari dokter dan perawat dengan tujuan untuk mempercepat proses penyembuhan pada pasien.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Asuhan Keperawatan, Congestive Heart Failure (CHF)
Subjects: R Medicine > RB Pathology
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Program Studi DIII Keperawatan Ende
Jurusan Keperawatan > Program Studi DIII Keperawatan Ende
Jurusan Keperawatan > Program Studi DIII Keperawatan Ende
Depositing User: Duwi Ramadhani Sumarlan
Date Deposited: 10 Oct 2025 08:15
Last Modified: 10 Oct 2025 08:15
URI: http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/8964

Actions (login required)

View Item View Item