Hubungan Antara Usia, Jenis Kelamin Dan Indeks Massa Tubuh Dengan Kadar Asam Urat Masyarakat Di Rt 39 Rw 12 Kelurahan Fatululi Tahun 2019

Bulu, Irene Clemensia (2019) Hubungan Antara Usia, Jenis Kelamin Dan Indeks Massa Tubuh Dengan Kadar Asam Urat Masyarakat Di Rt 39 Rw 12 Kelurahan Fatululi Tahun 2019. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.

[img] Text
pdf kti irene bulu.pdf

Download (918kB)

Abstract

Penyakit asam urat atau biasa dikenal sebagai gout arthritis sebagai salah satu penyakit degeneratif merupakan suatu penyakit yang diakibatkan karena penimbunan kristal monosodium urat didalam tubuh. Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Kota Kupang prevalensi penyakit sendi dan sistem otot mencapai 6,2%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara usia, jenis kelamin, dan indeks massa tubuh dengan kadar asam urat darah pada masyarakat yang tinggal di RT 39 RW 12 Kelurahan Fatululi. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel berdasarkan accidental sampling serta pengumpulan data dengan wawancara mengenai TB, BB, usia dan pengambilan sampel darah. Penelitian ini menggunakan uji Chi square (nilai α=0.05). Hasil korelasi koefisien kontigensi dengan tingkat kemaknaan 0,05 diperoleh hasil untuk usia (nilai p= 0,852), untuk jenis kelamin (nilai p= 0,434), dan untuk indeks massa tubuh (nilai p=0,007). Tidak terdapat hubungan yang bermakna antara usia dan jenis kelamin dengan asam urat sedangkan indeks massa tubuh mempunyai hubungan yang bermakna dimana 0.007<0,05.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Umur, Jenis Kelamin, IMT, Kadar Asam Urat
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Jurusan Analis Kesehatan
Jurusan Analis Kesehatan
Jurusan Analis Kesehatan
Depositing User: Mrs. Yosefina Kalasansia Watu
Date Deposited: 09 Sep 2019 11:03
Last Modified: 09 Sep 2019 11:03
URI: http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/1932

Actions (login required)

View Item View Item