Profil Penyimpanan Obat Di Puskesmas Maubesi Kecamatan Insana Tengah Kabupaten Timor Tengah Utara Tahun 2019

Sengkoen, Adriana (2019) Profil Penyimpanan Obat Di Puskesmas Maubesi Kecamatan Insana Tengah Kabupaten Timor Tengah Utara Tahun 2019. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.

[img] Text
ADRIANA SENGKOEN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Pengelolaan obat yang bertujuan untuk menjamin dan mempertahankan mutu obat, maka harus dilakukan suatu sistem penyimpanan obat yang baik dan benar.Pelaksanaan penelitian ini dimaksudkan untuk menilai penyimpanan di gudang obat puskesmas Maubesi, Kecamatan Insana Tengah, Kabupaten Timor Tengah Utara yang meliputi pengaturan tata ruang, cara penyimpanan, kartu stok, dan pengamatan mutu obat.Pengaturan Tata Ruang diperoleh hasil yang baik,akan tetapi ada yang belum sesuai yaitu jendela tidak memiliki terali dan tidak memiliki lemari terpisah untuk penyimpanan obat psikotropika dan obat Narkotika.Cara Penyimpanan Obat di Puskesmas Maubesi berdasarkan FIFO dan FEFO dan Alfabet, diperoleh hasil yang Baik.Walaupun ada yang belum memenuhi syarat yaitu: tidak ada pallet.Kartu stok digunakan untuk mencatat mutasiobat (penerimaan, pengeluaran, hilang, rusak atau kadaluarsa) Pencatatan kartu stok di gudang dengan kategori baik. Pengamatan mutu obat diperoleh hasil yang baik, akan tetapi yang belum sesuai yaitu obat yang memerlukan suhu dingin tidak disimpan dalam lemari pendingin.Sistem penyimpanan obat di gudang Puskesmas Maubesi tahun 2019 adalah termasuk kategori baik dengan nilai persentase sebesar 85% terdiri dari pengaturan tata ruang 80%, Cara penyimpanan obat sebesar 80%, pencatatan kartu stok sebesar 90%, dan pengamatan mutu sebesar 90%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Penyimpanan Obat, Puskesmas Maubesi
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Jurusan Farmasi
Jurusan Farmasi
Depositing User: Users 4 not found.
Date Deposited: 22 Mar 2021 07:15
Last Modified: 22 Mar 2021 07:17
URI: http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/2746

Actions (login required)

View Item View Item