Inventarisasi Tanaman Tradisional sebagai Anti Ketombe dan Anti Kebotakan di Desa Nanganesa Kabupaten Ende

Siar, Sannya Cantika (2021) Inventarisasi Tanaman Tradisional sebagai Anti Ketombe dan Anti Kebotakan di Desa Nanganesa Kabupaten Ende. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.

[img] Text
KTI Sannya Cantika Siar PDF.pdf

Download (3MB)
Official URL: http://repository.poltekeskupang.ac.id/

Abstract

Iklim tropis Indonesia menyebabkan cuaca panas yang dapat mengakibatkan permasalahan pada rambut dan kulit kelapa seperti ketombe dan kebotakan.Perawatan rambut dan kulit kepaladengan tanaman tradisional masih banyak dilakukan oleh masyarakat Desa Nanganesa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tanaman tradisional sebagai anti ketombe dan anti kebotakan yang digunakan oleh masyarakat di Desa Nanganesa Kabupaten Ende meliputi nama tanaman, khasiat tanaman, bagian-bagian tanaman, cara pengolahan, cara pemakaian, aturan pakai dan durasi penggunaan. Metode yang digunakan adalah survei eksploratif dengan melakukan wawancara langsung menggunakan pedoman wawancara dan observasi. Sampel dalam penelitian sebanyak 6 orang. Hasil dan simpulan penelitian menunjukkan bahwa terdapat 17 tanaman yaitu alpukat, belimbing, bawang merah, bawang putih, jeruk nipis, jeruk purut, kaliraga, kelapa, kembang sepatu, kemiri, lidah buaya, lidah mertua, mangkokan, pandan, pepaya, seledri dan waru yang dapat mencegah kerontokan, menyuburkan rambut dan mengatasi ketombe. Bagian tanaman yang digunakan adalah Daun, Buah, Biji, Getah/Lendir, Umbi, Akar, sedangkan cara pengolahan tanaman untuk perawatan rambut dan kulit kepala dengan cara dibakar, dibelah, digoreng, dihaluskan, kemudian, cara pemakaian dikeramas, dioles, dibasuh dan dipijat. Aturan pakai tanaman 1 kali seminggu dan durasi penggunaan tergantung lama pemakaian.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Inventarisasi, tanaman tradisional sebagai anti ketombe dan anti kebotakan, Desa Nanganesa, Kabupaten Ende
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Jurusan Farmasi > Farmasi
Jurusan Farmasi > Farmasi
Farmasi
Depositing User: Mrs. Yosefina Kalasansia Watu
Date Deposited: 13 Sep 2021 06:37
Last Modified: 13 Sep 2021 06:37
URI: http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/3032

Actions (login required)

View Item View Item