Profil Peyimpanan Obat High Alert di Rumah Sakit Bhayangkara Kota Kupang

Elu, Maria Priscilla (2022) Profil Peyimpanan Obat High Alert di Rumah Sakit Bhayangkara Kota Kupang. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.

[img] Text
KTI MARIA PRISCILLA ELU.pdf
Restricted to Registered users only

Download (968kB)
Official URL: http://repository.poltekeskupang.ac.id/

Abstract

Obat high alert adalah obat yang harus di waspadai dan harus menggunakan ketelitian tinggi karena sering menyebabkan terjadinya kesalahan-kesalahan serius dan obat yang berisko tinggi menyebabkan Reaksi Obat yang tidak diiginkan (ROTD). Permenkes RI No. 72/2016 tentang standar pelayanan farmasi di Rumah Sakit salah satunya yaitu mengembangkan kebijakan mengenai pengelolaan dan di beri label yang jelas khususnya elektrolit konsetrat tinggi untuk mencegah terjadinya kesalahan dalam pengambilan obat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagamaimana penyimpanan obat-obat high alert di Instalasi Farmasi Rumah Sakit Bhayangkara Kota Kupang. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Hasil penelitian di dapat hasil 100% dan termasuk dalam kategori baik. Cara penyimpanan obat high alert telah disendirikan dan disimpan pada lemari terkunci dan di beri selotip warna merah, pelabelan semua obat high alert telah diberi stiker warna merah bertuliskan harus diencerkan terlebih dahulu, penyimpanan menurut sistem FEFO/FIFO dan secara alfabetis dan menurut bentuk sediaan. Simpulan dalam penelitian ini adalah penyimpanan ini adalah penyimpanan obat high alert/cairan elektrolit konsetrat tinggi termasuk dalam kategori sangat baik dengan persentase 100%, pelabelan obat high alert/cairan elektrolit konsetrat tinggi termasuk dalam kategori sangat baik dengan persentase 100% dan kriteria obat sesuai dengan SOP di Rumah Sakit Bhayangkara Kota Kupang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Penyimpanan Obat, Obat High Alert
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Jurusan Farmasi
Jurusan Farmasi
Depositing User: Mrs. Yosefina Kalasansia Watu
Date Deposited: 22 Sep 2022 04:29
Last Modified: 22 Sep 2022 04:29
URI: http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/3677

Actions (login required)

View Item View Item