Liunokas, Freni Marlina (2022) Pengaruh Perlakuan Lama Pengeringan Terhadap Kandungan Flavonoid Total Ekstrak Etanol Daun Biduri (Calotropis gigantea. L). Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.
Text
KTI FRENI MARLINA LIUNOKAS.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Tanaman biduri atau widuri (Calotropis gigantea. L) merupakan tanaman liar yang dapat berkembangbiak dengan cepat dan banyak ditemukan didaerah bermusim kemarau panjang. Daun biduri mengandung senyawa flavonoid yang berfungsi sebagai antioksidan. Persyaratan mutu pembuatan simplisia dan ekstrak digunakan dengan tujuan untuk pengobatan dan pemeliharaan kesehatan. Pengeringan bahan merupakan salah satu cara untuk mengurangi kadar air pada bahan dengan menggunakan oven. Pengeringan menggunakan oven dipengaruhi oleh waktu pengeringan dan suhu pengeringan. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk membandingkan kadar flavonoid total ekstrak etanol daun biduri (Calotropis gigantea. L) berdasarkan lama waktu pengeringan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif yaitu dengan membandingkan kadar flavonoid total ekstrak etanol daun biduri (Calotropis gigantea. L) berdasarkan lama waktu pengeringan yaitu 60 menit, 90 menit dan 120 menit menggunakan Spektrofotmetri UV-Vis. Hasil penelitian menujukkan bahwa lama waktu pengeringan berpengaruh terhadap kadar flavonoid total. Perlakuan dengan lama waktu pengeringan 90 menit merupakan perlakuan terbaik yang menghasilkan kadar flavonoid total sebesar 69,8333 mg/g.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Ekstrak daun biduri (Calotropis gigantea. L), Flavonoid, Lama waktu pengeringan. |
Subjects: | R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology |
Divisions: | Jurusan Farmasi Jurusan Farmasi |
Depositing User: | Mrs. Yosefina Kalasansia Watu |
Date Deposited: | 03 Oct 2022 00:32 |
Last Modified: | 03 Oct 2022 00:32 |
URI: | http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/3724 |
Actions (login required)
View Item |