Gambaran Pengelolaan Limbah Medis Padat Pada Puskesmas Alak Kota Kupang Tahun 2023

Reinhard William Timung, PO5303330200855 (2023) Gambaran Pengelolaan Limbah Medis Padat Pada Puskesmas Alak Kota Kupang Tahun 2023. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.

[img] Text
REINHARD WILLIAM TIMUNG.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
Official URL: http://repository.poltekeskupang.ac.id/

Abstract

Berbagai jenis limbah yang dihasilkan di Puskesmas dapat membahayakan dan menimbulkan gangguan kesehatan bagi pengunjung dan terutama petugas yang menangani limbah tersebut. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui gambaran tentang pengelolaan limbah medis padat yang dilakukan di Puskesmas Alak Kota Kupang Tahun 2023. Jenis penilitian ini yaitu deskriptif dengan variabel laju timbulan limbah medis padat, pewadahan limbah medis, pengangkutan limbah medis, dan penyimpanan limbah medis. Obyek yang di teliti yaitu limbah medis padat yang dihasilkan di ruangan penghasil limbah medis di Puskesmas Alak Kota Kupang. Pengumpulan data pada penelitian ini yaitu data primer dan sekunder, analisa data dilakukan secara deskriptif dan disajikan dalam bentuk tabel dan narasi. Hasil penimbangan berat limbah medis padat di 7 ruangan Puskesmas Alak Kota Kupang menunjukan timbulan limbah medis padat paling banyak di hari selasa yaitu 12,572kg. Dengan total selama 1 Minggu dari semua ruangan 70,423kg. Pewadahan dengan kriteria 100% memenuhi syarat, pengangkutan dengan kriteria 33% tidak memenuhi syarat, penyimpanan dengan kriteria 22% tidak memenuhi syarat. Penelitian ini disimpulkan bahwa tahap pengelolaan limbah medis padat di Puskesmas Alak Kota Kupang umumnya belum semua memenuhi syarat yaitu pada tahap pengangkutan dan penyimpanan dikarenakan tidak ada troli khusus pengangkutan dan bangunan khusus penyimpanan. Dapat disarankan bagi pihak Puskesmas menyediakan troli khusus pengangkutan limbah medis, membuat bagunan penyimpanan sementara.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pengelolaan, Limbah medis padat
Subjects: T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: Jurusan Kesehatan Lingkungan
Jurusan Kesehatan Lingkungan
Jurusan Kesehatan Lingkungan
Depositing User: Mr. Kornelis Laot Ama
Date Deposited: 12 Jul 2023 06:52
Last Modified: 12 Jul 2023 06:52
URI: http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/4301

Actions (login required)

View Item View Item