Analisis Arang Aktif Biji Kelor Menurunkan Kesadahan Total Pada Air Sungai Liliba Kota Kupang

Ronaldino Eduardo F.D Neri, PO5303330200823 (2023) Analisis Arang Aktif Biji Kelor Menurunkan Kesadahan Total Pada Air Sungai Liliba Kota Kupang. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.

[img] Text
TA Ronaldino Eduardo.pdf

Download (1MB)

Abstract

Sungai merupakan sumber air permukaan yang banyak memberikan manfaat kepada kehidupan manusia, lingkungan sungai yang dipengaruhi dengan berbagai aktivitas dan kehidupan manusia sehingga sungai dapat tercemar dan kandungan kesadahannya menjadi tinggi. Kesadahan berasal dari kontak terhadap tanah dan pembentukan batuan, tingkat kesadahan yang tinggi menyebabkan sabun kurang membusa, menimbulkan korosi pada peralatan yang terbuat dari besi, dan jika dikonsumsi secara langsung dapat mengakibatkan penyumbatan pembuluh darah jantung dan juga dapat menyebabkan batu ginjal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kandungan kesadahan total sebelum pengolahan, dan setelah pengolahan dengan arang aktif biji kelor, dengan dosis 2 gram dengan lama waktu kontak 20 menit, 30 menit, 40 menit, dan efesiensi arang aktif biji kelor. Jenis penelitian ini merupakan penelitian exprement dengan 4 variabel yaitu arang aktif biji kelor, kesadahan total air sebelum pengolahan, kesadahan total air setelah pengolahan, dan efesiensi arang aktif biji kelor, yang menjadi objek penelitian adalah air sungai liliba kota kupang dengan metode pengumpulan data primer yang disajikan dalam bentuk tabel untuk kemudian diolah dan dianalisis. Rata-rata kandungan kesadahan total air sungai Liliba Kota Kupang sebelum pengolahan adalah 183 mg/l, setelah proses pengolahan selama kontak waktu 20 menit kandungan kesadahan total turun dengan rata-rata sebesar 156 mg/l, setelah lama waktu kontak 30 menit mendapat rata-rata 148 mg/l dan setelah lama waktu kontak 40 menit mendapat rata-rata 104 mg/l dengan efesiensi penurunan pada waktu tinggal 20 menit sebesar 15%, pada waktu tinggal 30 menit sebesar 19% dan pada waktu tinggal 40 menit mendapat efesiensi sebesar 43%. Semakin lama waktu kontak air dengan arang aktif biji kelor maka semakin banyak ion Ca dan Mg yang diserap sehingga dapat menurunkan kandungan kesadahan total. Dengan ini dapat memberikan masukan dan informasi kepada masyarakat agar bisa memanfaatkan arang aktif biji kelor untuk menurunkan kandungan kesadahan total.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: “ Arang Aktif Biji Kelor, Kesadahan Total”
Subjects: Q Science > QK Botany
T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: Jurusan Kesehatan Lingkungan
Jurusan Kesehatan Lingkungan
Jurusan Kesehatan Lingkungan
Depositing User: Users 4 not found.
Date Deposited: 14 Jul 2023 07:56
Last Modified: 14 Jul 2023 07:56
URI: http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/4317

Actions (login required)

View Item View Item