Uji Antioksidan Ekstrak Etanol Mesocarp Buah Siwalan (Borassus flabellifer L.) Dengan Metode 1,1-diphenyl-2-picrylhydrazyl (DPPH)

Febianti F. Sengga, PO5303332200623 (2023) Uji Antioksidan Ekstrak Etanol Mesocarp Buah Siwalan (Borassus flabellifer L.) Dengan Metode 1,1-diphenyl-2-picrylhydrazyl (DPPH). Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.

[img] Text
FEBIANTI FORTUNETA SENGGA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://repository.poltekeskupang.ac.id/

Abstract

Antioksidan merupakan senyawa yang mampu menangkal atau meredam dampak negatif oksidan dalam tubuh. Mesocarp buah siwalan adalah salah satu tanaman yang berkhasiat sebagai antioksidan, karena mengandung flavonoid dan tanin yang adalah senyawa polifenol. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui aktivitas antioksidan berdasarkan nilai IC50 dari ekstrak etanol mesocarp buah siwalan (Borassus flabellifer L.) terhadap radikal bebas DPPH (1,1-diphenyl-2-picrilhydrazyl). Prinsip metode DPPH didasarkan pada kemampuan antioksidan untuk menghambat radikal bebas dengan mendonorkan atom hidrogen. Perubahan warna ungu DPPH menjadi kuning dimanfaatkan untuk mengetahui aktivitas senyawa antioksidan. Pada penelitian ini mesocarp buah siwalan diekstraksi dengan metode maserasi. Ekstrak yang diperoleh dipekatkan untuk memperoleh ekstrak kental. Ekstrak kental terlebih dahulu dilakukan uji kualitatif. Hasil uji kualitatif yang didapat menunjukkan ekstrak etanol mesocarp buah siwalan positif mengandung senyawa flavonoid dan tanin yang merupakan senyawa polifenol yang berkhasiat sebagai antioksidan. Dari uji antioksidan dengan metode DPPH pada panjang gelombang 517,4 nm menggunakan spektrofotometer UV-Vis dengan seri konsentrasi 500 ppm, 1000 ppm, 1500 ppm, 2000 ppm dan 2500 ppm, dapat di simpulkan ekstrak etanol mesocarp buah siwalan memiliki aktivitas antioksidan sangat lemah dengan nilai IC50 1801,0207 ppm dan kuersetin sebagai pembanding memiliki aktivitas antioksidan sangat kuat dengan nilai IC50 2,5601 ppm.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Mesocarp Buah Siwalan, Antioksidan, IC50
Subjects: R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
Divisions: Jurusan Farmasi
Jurusan Farmasi
Depositing User: Mr. Kornelis Laot Ama
Date Deposited: 10 Aug 2023 14:31
Last Modified: 10 Aug 2023 14:31
URI: http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/4463

Actions (login required)

View Item View Item