Pengembangan Produk Berbasis Pangan Lokal Jagung Kuning (Zea Mays L) Dan Kacang Turis (Cajanus cajan) Sebagai Kudapan Balita Gizi Kurang.

Foliyana Nai, PO5303241200035 (2023) Pengembangan Produk Berbasis Pangan Lokal Jagung Kuning (Zea Mays L) Dan Kacang Turis (Cajanus cajan) Sebagai Kudapan Balita Gizi Kurang. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.

[img] Text
KTI_FOLIYANA NAI..pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
Official URL: http://repository.poltekeskupang.ac.id/

Abstract

Latar Belakang: Kurang energi protein (KEP) adalah salah satu masalah gizi di Indonesia. KEP memiliki berbagai macam keadaan yang disebabkan oleh kekurangan energi maupun protein pada derajat ringan sampai yang berat. Protein merupakan zat gizi yang penting bagi tubuh, karena disamping berfungsi sebagai bahan bakar dalam tubuh juga berfungsi sebagai zat pembangun dan pengatur. Protein bekerja sebagai enzim, bertindak sebagai plasma, membentuk antibodi, dan dapat bertindak sebagian sel yang bergerak (protein otot). Kekurangan protein dalam waktu yang lama dapat mengganggu berbagai proses dalam tubuh dan menurunkan daya tahan tubuh atau sistem imun terhadap penyakit. Tujuan Penelitian Mengetahui sifat organoleptik cookies (warna, aroma, tekstur, dan rasa). (P0: 0%:0% P1: 75%:5%, P2: 70%:10%, P3:65%:15%). Dan mengetahui nilai gizi cookies dengan substitusi tepung jagung kuning dan tepung kacang turis P0 (0%:0%) P1 (75%:5%) P2 (70%:10%) dan P3 (65%:15%). Metode Penelitian: Jenis metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan melakukan percobaan pengelolaan cookies dari bahan yang di substitusi tepung jagung kuning dan tepung kacang turis. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap dengan 4 perlakuan, yaitu P0 (0%:0%) P1 (75%:5%) P2 (70%:10%) dan P3 (65%:15%). Hasil: Hasil penelitian menunjukan adanya perbedaan nyata terhadap warna, aroma, tekstur dan rasa untuk setiap perlakuan dengan signifikan P < 0,05. Hasil uji kesukaan diperoleh produk yang paling disukai panelis adalah P2 (tepung jagung kuning 70% dan tepung kacang turis 10%) Hasil uji kandungan gizi satu resep diperoleh P2 memiliki kandungan gizi tertinggi yaitu, energi 2.582,19 kkal, protein 36,72 g, lemak 138,31 g, karbohidrat 301,65 g, kalsium 223,04 mg, besi 8,25 mg, dan vitamin A 18,61 mg. Simpulan: Dari hasil penelitian penulis merekomerndasikan perlakuan P2 sebagai produk pangan karena paling disukai baik dari segi warna, aroma, tekstur, dan rasa yang paling disukai adalah perlakuan P2. Perlakuan P2 memiliki kandungan nilai gizi tertinggi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: KEP, Jagung Kuning, Kacang Turis, Sifat Organoleptik dan Nilai Gizi.
Subjects: R Medicine > RV Botanic, Thomsonian, and eclectic medicine
Divisions: Jurusan Gizi
Jurusan Gizi
Depositing User: Mr. Kornelis Laot Ama
Date Deposited: 21 Aug 2023 07:08
Last Modified: 21 Aug 2023 07:08
URI: http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/4530

Actions (login required)

View Item View Item