Bengkiuk, Yudith M.V (2019) Asuhan Kebidanan Berkelanjutan Pada Ny. Y. M Di Puskesmas Camplong Kecamatan Fatuleu Periode Tanggal 18 Februari S/D 18 Mei 2019. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kupang.
Text
LTA-YUDITH M. V. BENGKIUK.pdf Download (2MB) |
Abstract
LatarBelakang: Kehamilan, persalinan, nifas maupun bayi baru lahir merupakan suatu proses fisiologis yang dapat menyebabkan terjadinya kematian ibu dan bayi sebagai indikator keberhasilan pelayanan kesehatan. Dalam proses kehamilan terjadi perubahan sistem tubuh yang membutuhkan suatu adaptasi. Dalam proses adaptasi ini ibu sering mengalami ketidak nyamanan yang meskipun hal ini adalah fisiologis namun perlu diwaspadai. Sehingga dilakukan asuhan kebidanan dengan menggunakan pendekatan manajemen kebidanan secara berkelanjutan untuk menghasilkan pelayanan yang berkualitas.Tujuan Penelitian: Menerapkan asuhan kebidanan secara berkelanjutan pada ibu hamil trimester III, bersalin, nifas, bayi baru lahir, dan KB Metode Penelitian :Studi kasus di Puskesmas Camplong, pada Ny.Y. M umur 27 tahun, mulai dari tanggal 18 Februari sampai dengan 18 Mei 2019 menggunakan data primer dan sekunder, teknik pengumpulan data dari wawancara, observasi, pemeriksaan, analisis data sesuai dengan pendekatan manajemen asuhan kebidanan melalui 7 langkah varney dan pendokumentasian melalui SOAP. Laporan dan Pembahasan: ini diperoleh diagnosa Ny. Y. M. G2P1A0AH1 usia kehamilan 30 fisiologis dengan persalinan fisiologis, nifas fisiologis, bayi baru lahir fisiologis dan metode kontrasepsi sementara yang dipilih ibu yaitu Metode Amenorhoe Laktasi (MAL). Simpulan: Penulis sudah menerapkan asuhan kebidanan berkelanjutan pada Ny. Y. M. ditandai dengan ibu sudah melakukan sesuai anjuran, keluhan selama hamil teratasi, ibu melahirkan di puskesmas Camplong secara normal, masa nifas berlangsung normal, bayi dalam keadaan sehat, dan memilih menggunakan Metode AmenorhoeLaktasi (MAL) selama pemberian ASI eksklusif
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Asuhan Kebidanan Berkelanjutan, Kehamilan, Persalinan, Nifas, Bayi Baru Lahir, dan KB |
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Jurusan Kebidanan Jurusan Kebidanan Jurusan Kebidanan |
Depositing User: | Mrs. Yosefina Kalasansia Watu |
Date Deposited: | 08 Jul 2019 05:17 |
Last Modified: | 08 Jul 2019 08:24 |
URI: | http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/903 |
Actions (login required)
View Item |