Elisabeth Liweng Da costa Tokan, PO5303201211253 (2024) Pemberian Terapi Musik Klasik Pada Ibu Hamil Trimester III Yang Mengalami Kecemasan Di Puskesmas Sikumana. Diploma thesis, Politeknik Kesehatan Kementrian Kesehatan Kupang.
Text
CVER.pdf Download (600kB) |
|
Text
BAB 1.pdf Download (268kB) |
|
Text
BAB 2.pdf Restricted to Registered users only Download (371kB) | Request a copy |
|
Text
BAB 3.pdf Download (287kB) |
|
Text
BAB 4.pdf Restricted to Registered users only Download (314kB) | Request a copy |
|
Text
BAB 5.pdf Download (148kB) |
|
Text
Dapuss AMISI FIX.pdf Download (98kB) |
|
Text
LAMPIRAN-1.pdf Download (1MB) |
Abstract
Kehamilan pada wanita hamil pertama kali menyebabkan berbagai perubahan fisik dan psikologis. Salah satu aspek psikologis yang mempengaruhi kehamilan adalah kecemasan. Pada trimester ketiga, rasa cemas dan ketakutan biasanya meningkat menjelang akhir kehamilan, di mana ibu mulai khawatir tentang kemungkinan kelahiran bayi yang tidak normal atau potensi cedera pada organ vital akibat tendangan bayi.(Suharnah,H. 2021). Kecemasan melibatkan kekhawatiran yang berupa rasa takut, perasaan tidak pasti, atau ketidakberdayaan, serta emosi yang belum memiliki objek spesifik. Pada kehamilan pertama, ketakutan ini sering muncul, terutama saat menghadapi persalinan. Beban psikologis pada wanita hamil lebih terasa pada trimester ketiga. Wanita yang mengalami kecemasan selama kehamilan cenderung menghadapi risiko persalinan abnormal dan bahkan komplikasi serius yang dapat menyebabkan kematian ibu dan janin. Kematian ibu hamil dan kesakitan yang dialami selama kehamilan tetap merupakan masalah besar di negara-negara berkembang. Menurut penelitian, kecemasan pada ibu hamil dapat merugikan kesehatan ibu dan janin yang dikandungnya. Akibatnya, ibu hamil berisiko melahirkan bayi prematur atau mengalami keguguran. Kecemasan menyebabkan janin merasa gelisah dan otot rahim melemah, yang dapat mengakibatkan bayi lahir dengan berat badan rendah, yakni kurang dari 2500 gram.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengaruh, Terapi Musik Klasik, kecemasan, kehamilan |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Jurusan Keperawatan Jurusan Keperawatan |
Depositing User: | Elisabeth tokan |
Date Deposited: | 25 Sep 2024 09:03 |
Last Modified: | 25 Sep 2024 09:03 |
URI: | http://repository.poltekeskupang.ac.id/id/eprint/5988 |
Actions (login required)
View Item |